• Sinopsis Short Film: "La Luna" (2011)

    Poster La Luna
    Sumber : Pixar

    Inilah rahasia di balik bulan yang berubah setiap malamnya

    Pada suatu malam seorang anak kecil  bersama ayah dan kakeknya sedang berlayar di lautan dengan perahu kecilnya. Itu pertama kalinya anak kecil tersebut mengikuti ayah dan kakeknya bekerja. Anak kecil selalu penasaran apa yang ayah dan kakeknya selalu kerjakan.

    Ayah dan kakeknya memberikan kejutan berupa topi berwarna cokelat. Topi tersebut merupakan tanda bahwa anak kecil tersebut sudah bisa mulai bekerja bersama ayah dan kakeknya. Sambil menunggu waktu bekerja tiba, mereka duduk di perahu kecil bernama La Luna.

    Bulan sudah terbit, waktunya mereka mulai bekerja. Ayah mulai mengeluarkan tangga yang bisa ditarik tanpa ujung dari dalam perahunya.  Setelah selesai mengeluarkan tangga, ayah dan kakek menyuruh anak kecil untuk menaiki tangga lebih dulu. Anak kecil menaiki tangga satu persatu dengan kehati-hatian. Setelah mencapai ujung tangga, badan anak kecil melayang keatas dan mencapai permukaan bulan. Bulan dipenuhi cahaya-cahaya bintang, banyak bintang beratburan di permukaan bulan. Anak kecil tersebut takjub melihat keindahan itu.

    Ayah dan kakek menyusul anak kecil menaiki tangga menuju bulan. Setelah sampai, ayah mengeluarkan peralatan pembersih dari sebuah gudang. Lalu ayah mulai mengajarkan anak kecil menyapu bintang-bintang namun kakek menyela dan menunjukan cara dia menyapu bintang. Teknik menyapu ayah berbeda dengan kakek. Ayah menyapu ke arah depan menggunakan sikat sedangkan kakek menyapu ke arah samping menggunakan sapu halus.

    Ayah dan kakek terus berdebat. Ketika mereka berdebat datanglah bintang jatuh yang sangat besar.  Ayah dan kakek bingung bagaimana menyapu bintang besar tersebut namun anak kecil menemukan ide. Anak kecil pergi membawa palu dan naik ke atas bintang lalu memecahkan bintang menjadi kepingan bintang kecil. Ayah dan kakek takjub melihat hal tersebut dan berhenti berdebat.

    Ayah, kakek, dan anak kecil mulai menyapu bintang-bintang. Sebagian permukaan bulan yang gelap mulai terlihat. Setelah mereka menyelesaikan pekerjaannya, mereka menuruni tangga dan kembali ke dalam perahu kecil. Ayah dan kakeknya memuji anak kecil yang bekerja keras di hari pertamanya. Lalu mereka melihat dengan senang hasil kerja dari menyapu bintang-bintang dan terlihat bulan sabit tercipta dari hasil kerja mereka.

    Terdapat seseorang yang bekerja keras untuk mengganti fase bulan setiap harinya

  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentar anda akan sangat membantu penulis untuk terus bersemangat dalam menulis :)